PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID DI JALAN RAYA DALAM PANDANGAN HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (STUDI KASUS PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID BAITUL FALAH, DESA KEMANISAN, KECAMATAN CURUG KOTA SERANG)

ASEP MUNAWARUDIN, NIM: 15360006 (2019) PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID DI JALAN RAYA DALAM PANDANGAN HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (STUDI KASUS PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID BAITUL FALAH, DESA KEMANISAN, KECAMATAN CURUG KOTA SERANG). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID DI JALAN RAYA DALAM PANDANGAN HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (STUDI KASUS PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID BAITUL FALAH, DESA KEMANISAN, KECAMATAN CURUG KOTA SERANG))
15360006_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (8MB) | Preview
[img] Text (PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID DI JALAN RAYA DALAM PANDANGAN HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (STUDI KASUS PENCARIAN SUMBANGAN PEMBANGUNAN MASJID BAITUL FALAH, DESA KEMANISAN, KECAMATAN CURUG KOTA SERANG))
15360006_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang pandangan hukum positif dan hukum Islam terhadap praktik pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya. Alasan yang melatarbelakangi penelitian ini adalah: (1) Praktik pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya seringkali menimbulkan dampak kemacetan dan menghambat kelancaran alur lalu lintas. (2) Kegiatan pencarian sumbangan di jalan raya menjadi potensi terjadinya kecelakaan lalu lintas yang membahayakan pengguna jalan dan juga petugas pencari sumbangan itu sendiri. (3) Kegiatan pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya dianggap dapat menurunkan citra dan martabat umat muslim. Berangkat dari tiga poin ini, penyusun mengajukan dua pokok masalah untuk dikaji. Pertama, bagaimana status hukum pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya dalam pandangan hukum positif dan hukum Islam. Kedua, bagaimana implikasi yang ditimbulkan dari dua status hukum tersebut terhadap kegiatan pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan metode kualitatif. Pengambilan data diperoleh melalui observasi dan wawancara dari beberapa narasumber yang terlibat dalam kegiatan pencarian sumbangan, yakni panitia pembangunan masjid, pelaku pencari sumbangan, dan para pengguna jalan. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis dan usul fikih dengan sifat deskriptif untuk memperoleh secara sistematis dan konkret gambaran hukum dari fenomena yang diselidiki, dan komparatif untuk membandingkan dua pendapat hukum pada masalah yang diteliti agar diperoleh pemahaman hukum yang utuh dan komprehensif. Dari hasil penelitian di lapangan diketahui, bahwa kegiatan pencarian sumbangan pembangunan Masjid Baitul Falah di Jalan Raya Serang Pandeglang Km 11, Desa Kemanisan, Kecamatan Curug Kota Serang belum memenuhi standar prosedur yang diatur dalam peraturan perundangan-undangan sebab belum memiliki izin penyelenggaran dari pejabat yang berwenang. Lebih dalam lagi, Pemerintah Daerah Kota Serang melalui Perda Nomor 10 Tahun 2010 telah melarang setiap orang, badan hukum dan perkumpulan, mempergunakan ruang milik jalan selain peruntukkan jalan umum dalam rangka mewujudkan ketertiban di ruang milik jalan, fasilitas umum dan fasilitas sosial. Sementara dalam sudut pandang hukum Islam, aspek kemaslahatan merupakan prioritas utama yang harus didahulukan ketika menyikapi kasus pencarian sumbangan pembanguna masjid di jalan raya, terutama ketika berkaitan dengan keselamatan jiwa para pengguna jalan dan petugas pencari sumbangan. Aspek kemaslahatan ini ditempuh dengan cara menolak kemafsadatan terlebih dahulu, sebelum mengambil berbagai kemungkinan kemaslahatan yang dapat diperoleh. Oleh sebab itu, berdasarkan pertimbangan aspek mafsadah yang ditimbulkan dari kegiatan pencarian sumbangan pembangunan masjid di jalan raya, maka sudah sebaiknya pelaksanaan kegiatan ini dicegah (dilarang) atas dasar lisadd aż-żarī‘ah. Kata Kunci : Pencarian Sumbangan, Pembangunan Masjid, Kepentingan Umum, Sadd al-Żariah, Maṣlaḥah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Prof. Dr. H. SUSIKNAN AZHARI, M.A
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pencarian Sumbangan, Pembangunan Masjid, Kepentingan Umum, Sadd al-Żariah, Maṣlaḥah
Subjects: Hukum Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbandingan Madzab (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 03 Feb 2020 09:15
Last Modified: 03 Feb 2020 09:18
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37822

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum