PERAN PERPUSTAKAAN DALAM REHABILITASI SOSIAL DAN PENGASUHAN ANAK DI BALAI RSPA SLEMAN SKRIPSI

Rizki Putri Arbi Sari, NIM. 15140025 (2020) PERAN PERPUSTAKAAN DALAM REHABILITASI SOSIAL DAN PENGASUHAN ANAK DI BALAI RSPA SLEMAN SKRIPSI. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (PERAN PERPUSTAKAAN DALAM REHABILITASI SOSIAL DAN PENGASUHAN ANAK DI BALAI RSPA SLEMAN SKRIPSI)
15140025_BAB 1_V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERAN PERPUSTAKAAN DALAM REHABILITASI SOSIAL DAN PENGASUHAN ANAK DI BALAI RSPA SLEMAN SKRIPSI)
15140025_BAB II_V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Balai Rehabilitasi Sosial Dan Pengasuhan Anak yang beralamatkan di Banjarharjo, Bimomartani, Ngemplak,Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.. Tujuan penelitian ini adalah untuk Mengetahui peran perpustakaan dalam Rehabilitasi Sosial dan Pengasuhan Anak di Balai RSPA Sleman. Penelitian ini termasuk pada penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitiannya pustakawawan dan Kepala Balai RSPA Sleman sedangkan objek peneltiannya adalah peran perpustakaan Balai RSPA Sleman. Sementara untuk pengumpulan data peelitian ini yaitu dengan menggunakan dokumentasi, observasi dan wawancara. Hasil Penelitian menunjukan bahwa (1) Perpustakaan Balai Rehabilitasi Sosial dan Pengasuhan Anak memberikan peran dari segi informasi, rekreasi, pendidikan dan rehabilitasi yang mampu memberikan arahan bimbingan terhadap anak-anak asuh menjadi lebih baik dari perilaku, kepribadian maupun sosial..(2)Peran Perpustakaan dalam sarana informasi adalah perpustakaan menunjuang akan informasi yang luas yang di dapatkan anak-anak asuh. Mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan informasi seperti masyarakat luar pada umumnya dalam mengakses informasi dengan berbagai media yang ada.(3)Peran Perpustakaan Balai RSPA dalam sarana rekreasi adalah anak-anak asuh menjadikan perpustakaan sebagai penghilang rasa bosan dan menjadikan hiburan. Dengan kegiatan-kegiatan di perpustakaan dan koleksi-koleksi yang menjadikan anak-anak merasa senang.(4)Peran Perpustakaan Balai RSPA dalam sarana pendidikan adalah memberikan anak-anak asuh perkembangan dalam ilmu pengetahuan. Hal ini dibuktikan dengan cukup tersedianya bahan bacaan (koleksi) dan fasilitas yang digunakan oleh anak-anak asuh dalam belajar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr.Nurdin Laugu., S.Ag., SS., MA.
Uncontrolled Keywords: Peran Perpustakaan, Rehabilitasi, Pengasuhan Anak, RSPA Sleman
Subjects: Perpustakaan
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Ilmu Perpustakaan (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 30 Sep 2020 13:39
Last Modified: 30 Sep 2020 13:40
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/38773

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum