ZAKAT UNTUK KESEJAHTERAAN

Kuntomo Argo, NIM.13250026 (2020) ZAKAT UNTUK KESEJAHTERAAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ZAKAT UNTUK KESEJAHTERAAN)
13250026_BAB-I_BAB-IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (9MB) | Preview
[img] Text (ZAKAT UNTUK KESEJAHTERAAN)
13250026_BAB-II_SAMPAI_BAB-IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Zakat mempunyai makna yaitu mengeluarkan sejumlah harta tertentu untuk diberikan kepada orang-orang yang berhak menerimanya (mustahiq) sesuai dengan syarat-syarat yang telah ditentukan oleh syariat Islam. Pengelolaan dan penyaluran zakat yang bertujuan memberdayakan para mustahiq oleh Lembaga Amil Zakat, diwujudkan dalam program yang memberdayakan seperti programprogram pemberdayaan, pemberian modal usaha, pelatihan dan pembinaan soft skill kepada para mustahiq, dengan begitu diharapkan zakat dapat menjadi instrumen penting bagi isu kesejahteraan sosial (terutama kemiskinan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Manajemen dan hasil Program Pemberdayaan Yang Dilaksanakan Oleh Dompet Dhuafa Pada Kelompok Ngudi Makmur Balong Wetan. Dompet Dhuafa sendiri merupakan salah satu LAZ Nasional yang sudah dikukuhkan sejak tahun 2001. Salah satu penyalurannya dalam program pemberdayaan dibidang ekonomi yaitu kampung ternak. Salah satu program pemberdayaan bidang peternakan yaitu ada di kabupaten Sleman, lebih tepatnya di dusun Balong Wetan, Plosorejo, Umbulharjo kecamatan Cangkringan, kabupaten Sleman. Dusun Balong Wetan sendiri adalah daerah yang terkena erupsi merapi dan terdapat banyak peternak sapi yang merugi saat itu. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori manajemn pemberdayaan masyarakat. Metode penelitian yang peneliti gunakan adalah kualitatif deskriptif. Tehnik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi kemudian analisis data dengan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan atau verifikasi yang terakhir tehnik validasi data dengan triangulasi sumber dan triangulasi teknis. Dalam hal ini yang menjadi informan adalah supervisor program kampung ternak, kepala Kelompok ternak, serta dengan pengurus kelompok ternak. Hasil penelitian ini adalah bertambahnya pengetahuan dalam beternak di kelompok Ngudi Makmur, meningkatnya pendapatan para anggota kelompok, mengetahui cara mengelola hasil ternak : memasarkan susu, selain itu anggota mendapatkan pengetahuan dalam berorganisasi. Selain itu ada hasil yang bermanfaat bagi masyarakat Dusun Balong Wetan, yaitu limbah peternakan (kotoran sapi) yang melimpah berhasil dimanfaatkan untuk dijadikan biogas untuk digunakan sebagai pasokan energi gratis bagi seluruh warga Dusun Balong Wetan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: DR. H. Waryono Abdul Ghafur, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Zakat, Dompet Dhuafa, Kampung Ternak Ngudi Makmur.
Subjects: Hukum Islam > Zakat
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Kesejahteraan Sosial (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 18 May 2020 12:19
Last Modified: 18 May 2020 12:19
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39347

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum