PENGARUH BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Pegawai Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta )

Afifah Nur Sansidar, NIM.: 17102040070 (2021) PENGARUH BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Pegawai Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta ). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Pegawai Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta ))
17102040070_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Pegawai Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I Yogyakarta ))
17102040070_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja terhadap kinerja pegawai Seksi Penyelenggaran Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama kabupaten/kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I. Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Analisis data bersifat statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan pegawai Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah yang berjumlah 45 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh, yaitu semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Linier Sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa beban kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Seksi PHU Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I.Yogyakarta. Berdasarkan hasil perhitungan penelitian yang dilakukan dengan bantuan SPSS 26.0 for winddows menunjukan t hitung variabel beban kerja sebesar 7,235 lebih besar dari t tabel sebesar 2.020 sehingga menunjukan bahwa beban kerja berpengaruh secara positif terhadap kinerja pegawai Seksi PHU Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I.Yogyakarta. Nilai signifikan sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05 yang berarti bahwa beban kerja berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja pegawai. Nilai R square 0,561 yang berarti bahwa variabel beban kerja memberikan sumbangan sebesar 56,1% terhadap variabel kinerja, sedangkan 43,9% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing Early Magfiroh Innayati, S.Ag.M,Si.
Uncontrolled Keywords: Beban Kerja, Kinerja Pegawai, Seksi PHU
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: H. Latief, SIP
Date Deposited: 28 Jul 2021 10:23
Last Modified: 28 Jul 2021 10:23
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/43132

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum