STRATEGI GURU DALAM MENUMBUHKAN MINAT BACA ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DI KELAS A2 RA MASYITHOH MOJOSARI WONOLELO PLERET BANTUL

Maya Risturina, NIM.: 15430076 (2020) STRATEGI GURU DALAM MENUMBUHKAN MINAT BACA ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DI KELAS A2 RA MASYITHOH MOJOSARI WONOLELO PLERET BANTUL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (STRATEGI GURU DALAM MENUMBUHKAN MINAT BACA ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DI KELAS A2 RA MASYITHOH MOJOSARI WONOLELO PLERET BANTUL)
15430076_BAB-I_ATAU_V_DAFATR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (STRATEGI GURU DALAM MENUMBUHKAN MINAT BACA ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DI KELAS A2 RA MASYITHOH MOJOSARI WONOLELO PLERET BANTUL)
15430076_BAB-II_S.D._SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah menumbuhkan minat baca anak perlu ditanamkan sejak dini supaya anakanak mengenal huruf dan kata lebih awal. Hal ini bertujuan untuk mempersiapkan anak ke jenjang pendidikan Sekolah Dasar. Dalam kegiatan belajar mengajar guru menciptakan strategi agar anak antusias mengikuti kegiatan membaca. RA Masyihtoh Mojosari merupakan sekolah yang memiliki program pengembangan bahasa untuk menumbuhkan minat baca anak melalui media gambar. Kegiatan menumbuhkan minat baca menggunakan metode pembiasaan. Dengan diterapkan nya metode pembiasaan di harapkan dapat mengembangkan tingkat kemampuan bahasa anak-anak. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana strategi guru dalam menumbuhkan minat baca anak melalui media gambar, 2) Bagaimana kelebihan dan kekurangan strategi yang digunakan guru dalam menumbuhkan minat baca anak di RA Masyithoh Mojosari Wonolelo Pleret Bantul. Jenis penelitian ini adalah kualitatif untuk mencari tahu jawaban atas pemasalahan yang terjadi pada kegiatan belajar mengajar dengan berbagai strategi yang di lakukan guru di sekolah. Metode pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Proses analisis data kualitatif yang dilakukan peneliti adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah teknik triangulasi sumber dan teknik triangulasi metode. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Strategi guru dalam menumbuhkan minat baca di kelompok A2 guru menggunakan media gambar flash card, majalah, buku anak Islam suka membaca, 2) minat baca pada anak dengan strategi yang digunakan guru keberhasilan nya didasari dengan komponen guru, peserta didik, sarana prasarana atau media gambar yang dipergunakan guru, 3) media gambar mempunyai kelebihan dan kekurangan. Di antara kelebihan nya adalah gambar-gambar yang ada menarik membuat minat baca anak semakin meningkat, mereka semangat dan antusias mengikuti kegiatan pembelajaran membaca dengan tertib, adapun kekurangan dari media gambar adalah harga relatif mahal, mudah hilang dan mudah sobek.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Zubaedah, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Minat Baca, Media Gambar, Strategi Guru.
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Perpustakaan > Minat Baca
Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini - Prasekolah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 24 Jun 2022 15:31
Last Modified: 24 Jun 2022 15:31
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51291

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum