PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE EVERYONE IS A TEACHER HERE (ETH) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA KELAS V DI MIS BIDAYATUL HIDAYAH RAFA KECAMATAN PERCUT SEI TUAN KABUPATEN DELI SERDANG

Istiqamah, NIM.: 20204081013 (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE EVERYONE IS A TEACHER HERE (ETH) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA KELAS V DI MIS BIDAYATUL HIDAYAH RAFA KECAMATAN PERCUT SEI TUAN KABUPATEN DELI SERDANG. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE EVERYONE IS A TEACHER HERE (ETH) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA KELAS V DI MIS BIDAYATUL HIDAYAH RAFA KECAMATAN PERCUT SEI TUAN KABUPATEN DELI SERDANG)
20204081013_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE EVERYONE IS A TEACHER HERE (ETH) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA KELAS V DI MIS BIDAYATUL HIDAYAH RAFA KECAMATAN PERCUT SEI TUAN KABUPATEN DELI SERDANG)
20204081013_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran umumnya masih berpusat pada guru. Hal ini ditandai dengan guru menerapkan model pembelajaran konvensional. Hal ini menyebabkan siswa bosan dan kurang minat terhadap materi pembelajaran. Di Madrasah Ibtidaiyah peserta didik mempelajari berbagai mata pelajaran diantaranya IPS. Agar tujuan pembelajaran IPS dapat tercapai maka guru seharusnya menggunakan model pembelajaran yang tepat. Salah satunya adalah model pembelajaran kooperatif. Tujuan penelitian menganalisis pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Everyone Is A Teacher Here (ETH) terhadap motivasi dan prestasi belajar IPS. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif Quasi Experiment Design dengan Non-Equivalent Control Group Design. Metode ini menggunakan kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Penelitian ini menggunakan dua kelas. Teknik pengumpulan data penelitian dengan cara tes (pre-test dan post-test) dan nontes (observasi, angket, dan dokumentasi). Teknik pengambilan sampel adalah teknik probability sampling yaitu V Irak sebagai kelas eksperimen dan V Quwait sebagai kelas kontrol yang berjumlah 40 siswa MIS Bidayatul Hidayah Rafa. Uji keabsahan data dengan menggunakan validitas tes, reabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda soal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, hasil uji T-test terdapat pengaruh model pembelajaran Everyone Is A Teacher Here (ETH) terhadap prestasi belajar, hal ini dibuktikan pada nilai signifikasi 0,000, hal ini menunjukkan nilai sig (0,00 < 0,05), maka ada perbedaan rata-rata prestasi belajar pre-test dan post-test kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran Everyone Is A Teacher Here (ETH) dan berdasarkan data yang diperoleh nilai signifikasi 0,000 hal ini menunjukkan nilai sig (0,00 < 0,05), maka ada perbedaan rata-rata prestasi belajar pre-test dan post-test kelas kontrol dengan menggunakan metode ceramah. Kedua, hasil uji T-test terdapat pengaruh model pembelajaran terhadap motivasi siswa, hal ini dibuktikan pada data SPSS hasil angket motivasi belajar kelas eksperimen diperoleh nilai sig (2-tailed) adalah 0,000 < 0,05 maka ada perbedaan yang signifikan motivasi belajar pada kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran Everyone Is A Teacher Here (ETH). Ketiga, terdapat pengaruh model pembelajaran Everyone Is A Teacher Here (ETH) terhadap motivasi dan prestasi belajar, hal ini ditunjukkan bahwa nilai signifikasi lebih kecil dari pada taraf signifikasi 0,05 atau 0,00 < 0,05 sehingga adanya pengaruh model pembelajaran Everyone Is A Teacher Here (ETH) terhadap prestasi belajar siswa di kelas V MIS Bidayatul Hidayah Rafa.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : Dr. H. Khamim Zarkasih Putro, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Pengaruh, Everyone Is A Teacher Here (ETH), Motivasi, Prestasi
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S2)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 12 Jul 2022 14:55
Last Modified: 12 Jul 2022 14:55
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51885

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum