PENGEMBANGAN POSTER ANATOMI IKAN TEMBAKUL/GLODOK (Periophthalmus barbarus) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN

Istivariyati Arsyam, NIM.: 16680009 (2023) PENGEMBANGAN POSTER ANATOMI IKAN TEMBAKUL/GLODOK (Periophthalmus barbarus) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGEMBANGAN POSTER ANATOMI IKAN TEMBAKUL/GLODOK (Periophthalmus barbarus) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN)
16680009_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENGEMBANGAN POSTER ANATOMI IKAN TEMBAKUL/GLODOK (Periophthalmus barbarus) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN)
16680009_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk: 1) mengetahui anatomi ikan tembakul di hutan mangrove Pasir Mendit Jangkaran Temon Kulon Progo; 2) mengetahui proses pengembangan poster anatomi ikan tembakul sebagai media pembelajaran; 3) mengetahui kelayakan poster anatomi ikan tembakul sebagai media pembelajaran. Penelitian ini terdiri dari 2 tahap yaitu penelitian anatomi ikan tembakul dan pengembangan poster sebagai media pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian R&D yang mengadopsi pengembangan dari Borg & Gall, subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri 9 Purworejo dengan instrumen pengumpul data berupa kuesioner yang dilakukan oleh ahli materi, ahli media, guru biologi SMA dan peserta didik SMA Negeri 9 Purworejo, untuk menguji kelayakan media poster dilakukan angket respon peserta didik untuk mengetahui respon peserta didik terhadap media poster. Jenis data yang dihasilakan kualitatif yang dianalisis dengan penilaian untuk menentukan kualitas media poster yang dikembangkan. Kelayakan produk poster dinilai oleh 1 ahli materi, 1 ahli media, 1 guru biologi, dan 19 siswa kelas XI SMA N 9 Purworejo. Berdasarkan penilaian tersebut diketahui bahwa media poster anatomi ikan tembakul sangat layak digunakan dengan persentase keidealan produk dari ahli materi 94,4% (Sangat Layak), ahli media 85,3% (Sangat Layak), guru biologi 96,67% (Sangat Layak), dan siswa 91,68% (Sangat Layak).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Muhammad Ja’far Luthfi, S.Pd., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Anatomi, Ikan Tembakul, Media Poster
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 10 Oct 2023 09:14
Last Modified: 10 Oct 2023 09:14
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61028

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum