M. YUSUF SANGAJI , NIM. 08660031 (2013) ALTERNATIF PEMILIHAN SUPPLIER BERAS C4 MENGGUNAKAN METODE FUZZY ANP DAN FUZZY TOPSIS. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.
|
Text (ALTERNATIF PEMILIHAN SUPPLIER BERAS C4 MENGGUNAKAN METODE FUZZY ANP DAN FUZZY TOPSIS)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (2MB) | Preview |
|
![]() |
Text (ALTERNATIF PEMILIHAN SUPPLIER BERAS C4 MENGGUNAKAN METODE FUZZY ANP DAN FUZZY TOPSIS)
BAB II, III, IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (361kB) |
Abstract
Pemilihan supplier merupakan salah satu aktifitas penting dalam perusahaan. Pemilihan supplier yang salah dapat memperburuk posisi seluruh rantai suplai, keuangan dan operasional. Pemilihan supplier yang tepat secara signifikan akan mengurangi biaya pembelian material dan meningkatkan daya saing perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pemilihan supplier dengan pertimbangan yang lebih baik dan obyektif. Pemilihan supplier menggunakan metode fuzzy ANP dan fuzzy TOPSIS, dimana fuzzy digunakan pada skala penilaian perbandingan berpasangan dengan menggunakan variabel linguistik. Metode ANP digunakan untuk pembobotan dan TOPSIS digunakan untuk perangkingan alternatif. Kriteria pemilihan supplier menggunakan sebagian kriteria dari Dickson, dan hasil akhirnya terdapat 9 kriteria. Dari hasil perhitungan didapatkan supplier bahan baku beras C4 terbaik yaitu Mulya Jaya dengan nilai sebesar 0.73483. Kriteria yang paling menentukan dalam pemilihan supplier ini adalah harga awal dengan nilai 0,416,potongan harga dengan nilai 0,257, butiran pecah dengan nilai 0,140. Kata Kunci: Pemilihan Supplier, kriteria Dickson, fuzzy ANP, fuzzy TOPSIS
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Tehnik Industri |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Miftahul Ulum [IT Staff] |
Date Deposited: | 19 Apr 2013 15:36 |
Last Modified: | 21 Mar 2016 14:03 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7263 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |