EVALUASI PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN BADAN KOORDINASI KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) KANTOR WILAYAH PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

BAROKATUL MUCHAROMAH - NIM. 04141709, (2009) EVALUASI PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN BADAN KOORDINASI KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) KANTOR WILAYAH PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (EVALUASI PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN BADAN KOORDINASI KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) KANTOR WILAYAH PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (EVALUASI PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN BADAN KOORDINASI KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) KANTOR WILAYAH PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA)
BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (182kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana evaluasi pelayanan sirkulasi di perpustakaan BKKBN Kantor Wilayah Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan mengetahui hasil evaluasi dalam meningkatkan pelayanan sirkulasi di perpustakaan BKKBN Kanwil Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil lokasi di perpustakaan BKKBN Kantor Wilayah Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan subyek penelitian Kepala perpustakaan, para pegawai perpustakaan dan para pemakai perpustakaan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode pengamatan atau observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, analisis dilakukan dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Setelah melakukan penelitian diperoleh bahwa pelayanan sirkulasi di BKKBN Kanwil Proinsi Daerah Istimewa Yogyakarta berjalan tidak baik, hal ini dapat dilihat dari system Newark yang belum benar, tingginya angka keterlambatan pengembalian buku, penggunaan sarana dan prasarana yang belum sepenuhnya digunakan secara optimal serta tanggapan para pengguna yang menyatakan kurang baiknya pelayanan di perpustakaan BKKBN Kanwil Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Setelah penelitian selesai dilakukan, hasil evaluasi diharapkan dapat meningkatkan pelayanan sirkulasi di perpustakaan sehingga pelayanan sirkulasi di perpustakaan BKKBN Kantor Wilayah Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta,sehingga terwujud pelayanan sirkulasi yang memuaskan, sesuai dengan kaidah-kaidah yang berlaku.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: PEMBIMBING: M. SOLIHIN ARIANTO, S.AG, SIP., M.LIS
Uncontrolled Keywords: Pelayanan Sirkulasi, perpustakaan BKKBN Kanwil DIY
Subjects: Ilmu Perpustakaan
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Ilmu Perpustakaan (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 04 Sep 2012 00:41
Last Modified: 23 Dec 2016 11:14
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2769

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum