PENGARUH KERJASAMA DAN BENTUK KOMUNIKASI GURU DENGAN ORANG TUA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL ANAK AUTIS DI SEKOLAH DASAR LUAR BIASA (SDLB) KOTA YOGYAKARTA

Nila, NIM.: 2020408103 (2022) PENGARUH KERJASAMA DAN BENTUK KOMUNIKASI GURU DENGAN ORANG TUA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL ANAK AUTIS DI SEKOLAH DASAR LUAR BIASA (SDLB) KOTA YOGYAKARTA. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH KERJASAMA DAN BENTUK KOMUNIKASI GURU DENGAN ORANG TUA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL ANAK AUTIS DI SEKOLAH DASAR LUAR BIASA (SDLB) KOTA YOGYAKARTA)
20204081031_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH KERJASAMA DAN BENTUK KOMUNIKASI GURU DENGAN ORANG TUA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL ANAK AUTIS DI SEKOLAH DASAR LUAR BIASA (SDLB) KOTA YOGYAKARTA)
20204081031_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan (1) pengaruh kerjasama guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis,(2) seberapa besar pengaruh kerjasama guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis,3) pengaruh bentuk komunikasi guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis 4) seberapa besar pengaruh bentuk komunikasi guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis,(3) pengaruh kerjasama dan bentuk komunikasi guru dengan orang tua secara bersama-sama terhadap kecerdasan interpersonal anak autis,6) seberapa besar pengaruh kerjasama dan bentuk komunikasi guru dengan orang tua secara bersama-sama terhadap kecerdasan interpersonal anak autis di sekolah dasar luar biasa (SDLB) kota Yogyakarta Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survey, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru sekolah dasar luar biasa (SDLB) kota Yogyakarta berjumlah 32 orang dan 9 jumlah siswa autis. Pengumpulan data diperoleh dengan angket, uji validitas menggunakan product moment dan uji reliabilitas dengan Alpha Cronbach. Uji prasyarat yang digunakan yakni uii normalitas, multikolineritas, heteroskedesitas, dan uji autokorelasi. Sedangkan uji hipotesis menggunakan analisis regresi linear berganda, uji hipotesis parsial (uji t), uji hipotesis simultan (uji F) dan determinasi square Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) tidak terdapat pengaruh kerjasama guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis di sekolah dasar luar biasa (SDLB) kota Yogyakarta. Hal ini karena nilai thitung sebesar -0,661 < ttabel 2,045 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,514> 0,05. (2) Terdapat pengaruh bentuk komunikasi guru dengan orang tua terhadap kecerdasan interpersonal anak autis di sekolah dasar luar biasa (SDLB) kota Yogyakarta. Hal ini karena nilai thitung sebesar 2,070> ttabel 2,045 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,047 < 0,05 .(3) Kerjasama guru dengan orang tua dan bentuk komunikasi guru dengan orang tua secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kecerdasan interpersonal anak autis di sekolah dasar luar biasa (SDLB) kota Yogyakarta.Hal ini karena nilai Fhitung 21,690 > Ftabel 3,33 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : Dr.Andi Prastowo, S.Pd.I.,M.Pd.I.
Uncontrolled Keywords: Kerjasama, bentuk komunuikasi guru dengan orang tua, kecerdasan interpersonal, anak autis
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S2)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 30 Sep 2022 10:11
Last Modified: 30 Sep 2022 10:11
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/53682

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum